Teknik Menyolder yang Baik


Tidak lengkap rasanya jika saya hanya membahas tentang cara membuat pcb saja, kali ini saya akan membahas tentang Teknik menyolder yang baik. Teknik menyolder ini sangat penting karena akan berakibat terhadap hasil akhirnya, bisa jadi rangkaian malah tidak bekeja sebagaimana mestinya. Atau bisa juga berakibat kerusakan terhadap komponen yang dipasang.

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEihoT4H5Patnu8HxeJXA11ZZ6Ktt7w2n2CJjLWje84Ey7ARnvz-CpuoFEplMPWt1ZRZttVN___qLqTsSr3o1vBbL8C-9fFeqhTWr5qZ-TqyAt7iHa2rogZk6oos5B7Wb4X1LHJ4H_16wgU/s1600/solder.jpg
Menyolder
Sebelum menyolder perlu ada beberapa yang perlu disiapkan
yang pertama Solder, solder merupakan komponen yang sangat penting untuk melakukan penyolderan,solder yang digunakan harus sesuai dengan komponen yang akan di solder karena berpengaruh terhadap kelancaran aliran timah solder.
yang kedua timah, jenis timah yang digunakan berpengaruh terhadap proses penyolderan, kawat timah yang digunakan sebaiknya yang berukuran kecil yaitu 0,4mm - 0,5mm.

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh0SOV6tl83YrD9gTVDhEBRQfyGrkSqpjVd7gWavzs6IPgft_xr495lVH-0oq3xDT2Ca8ANC5zFoDMMGDBRpYoEFlAe8kSNTCUlW35BlW9Ty-Hfn-o0oPKVCSLX43fL0-cFZpYf0CDlKMw/s1600/09_Proses_Penyolderan.jpg
Proses Penyolderan
Berikut ini beberapa tips cara meyolder yang baik :

1. Pastikan permukaan tembaga PCB mengkilap, jika buram maka amplaslah dengan amplas yang   halus
2. Hilangkan karat pada kaki komponen dengan mengeriknya hingga mengkilap, adanya karat pada kaki komponen ditandai dengan tidak mengkilapnya kaki komponen
3. Saat menyolder, tempelkan solder pada tembaga PCB (jangan terlalu lama) kemudian tempelkan timah pada solder secukupnya, tunggu hingga timah mencair dan menyebar
4. Segera setelah timah menyebar di seluruh daerah solder, jauhkan solder dan tunggu hingga timah dingin dan anda yakin kaki komponen tersebut bersatu dengan jalur pada pcb (printed circuit board).
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhiQs-KEl5Mc_Mj4p1DG_QjVLYAuWC7nSRlBSRHWyQY-YxAkbESkocE7FSuSlAWBkaiQRhu9Kzyq7xa3opxWkToO_np7NPrDsz_2x3QGu-uK2LFXDRz2L74ypgjszqKRM_hd20lmwLqnQY/s1600/menyolder.jpg
Hasil Penyolderan
Dan berikut ini beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam menyolder :

1. Perhitungkan waktu menyolder tiap tiap komponen, usahakan untuk peyolderan komponen semikonduktor ( Tr kecil , IC , Diode) dilakukan secepat mungkin untuk menghindari komponen overheat, karena komponen jenis ini sangat rentan.
2. Berhati-hatilah dalam menyolder sebab panas yang ditimbulkan solder dapat merusak komponen bila menerima panas yang belebihan, kembali lagi kepada berapa daya / watt solder yang anda miliki, sesuaikan dengan jenis komponen.
3. Gunakanlah timah yang mudah meleleh, selalu perhatikan diameter timah yang digunakan.
4. Gunakan solder yang memiliki penyangga agar lebih aman.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

1 Response to "Teknik Menyolder yang Baik"

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel