Trip to Jogja

Trip to Jogja
Foto Bersama di Malioboro
Trip to Jogja, Traveling kali ini merupakan perjalanan mengarungi kota jogja. Ya perjalanan yang biasa menjelajahi keindahan alam, kini berpindah terlebih dahulu ke perjalanan budaya. Perjalananan yang berisikan pembelajaran terhadap budaya yang melekat pada keindahan malioboro sebagai icon dari kota jogja. Sebenernya udah ada rencana ke Jogja tahun lalu, tapi baru kerencana bulan Agustus dan ini juga rencananya juga dadakan? Kenapa? Karena idenya muncul dengan dadakan.

Trip to Jogja
Foto Bersama di Malioboro
Bulan agustus tepatnya pada masa liburan panjang lebaran. Perbincangan yang dimulai dari lamanya tidak berkumpul dengan kawan kawan lama memuat suatu keputusan untuk sekedar rekreasi ke jogja. Rencana sudah di siapkan, agenda berangkat menuju ke jogja rencannanya naik kereta api. tpi apa boleh buat musim mudik tiket udah pada ludes kejual hingga pada akhirnya memutuskan untuk menggunakan jasa angkutan bus antar kota. 

Trip to Jogja
Perjalanan menuju Keraton
Perjalanan dimulai, Perjalanan menggunakan bus dari jember menuju surabaya da lanjut menuju ke jogja, perjalanan yang melelahkan ini akhirny anyampek juga di kota jogja. Sampek di terminal jogja kita semua bingung mau ke mana tak ada tujuan dan hari juga sudah menunjukkan larut malam, Hingga pada akhirnya setelah tawar menawar dengan salah seorang yang menyewakan mobil menuju ke malioborro, tanpa berpikir lama lagi kita langsung menuju ke malioborro karena itu merupakan salah satu lokasi yang kita mengerti. Tiba di malioborro kita bingung lagi, mau menginap di mana dan akhirnya Allah emang ngedenger doa kita, dan akhirnya kita dapet penginapan deket banget dari malioboro meskipun dalam satu kamar di isi dengan sembilan orang, untung saja kamarnya lumayan besar.

Trip to Jogja
Foto Bersama di Malioboro
Perjalanan Trip to Jogja kali ini kita  mengusung low budget, dan lebih banyak jalan kaki. aku kira Jogja bakalan mudah untuk di jelajahi dan dimana-mana ada angkot, dan itu SALAAHH!!! . Aku bener-bener nggak tau, karena kalo ke Jogja biasanya sewa mobil. Disini transportasinya bus trans jogja, bus, becak, andong, etc.

Trip to Jogja
Foto Bersama di lambang Jogja
Memang rencana kita cuman jalan-jalan sekitar kota aja ngga usah jauh-jauh, yang bisa dijangkau dengan kaki dan angkutan umum, harus murah tentunya dan nggak ada acara main-main ke air-air macem pantai,  transportasi yang kita gunain selama perjalanan adalah bus-jalan kaki semuanya menggunakan transportasi umum.

Trip to Jogja
Kerajinan khas Jogja
Trip to Jogja
Foto Bersama di Malioboro
Trip to Jogja
Foto Bersama di Malioboro
Terima kasih sudah membaca Trip to Jogja semoga bermanfaat.  Ketika alam dan pertualangan memanggil, Kejarlah dengan caramu. Waktu kita sangat sempit, tetapi belum terlambat untuk melakukan sesuatu sekarang. mulailah dengan hal yang kecil, hal kecil bila dilakukan terus menerus maka akan menjadi sesuatu yang besar.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Trip to Jogja"

Post a Comment

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel