Nyatakan Cintamu di Teluk Love, Pesona Jember

Nyatakan Cintamu di Teluk Love, Pesona Jember | esokharinanti.com - Berbicara tentang cinta memang tidak ada habisnya, satu lokasi yang sangan mendukung untuk mengungkapkan isi hatimu kepada pasangan. Teluk Love hadir di kabupaten jember bagi kalian yang bingung untuk mencari lokasi romatis.
Teluk Love
View Teluk Love
Kabupaten Jember memiliki banyak destinasi yang sangat menawan, berbicara tentang pantai di kabupaten ini pasti akan selalu tertuju pada pantai papuma dan watu ulo. Kedua pantai yang sudah melegenda di kabupaten jember, namun dibalik keindahan pantai di jember ada satu lagi yang perlu di pertimbangkan untuk dikunjungi.

Di seberang timur, masih dalam satu wilayah kecamatan terdapat satu tempat dengan pantai payangan yang dikenal dengan sebutan Teluk Love.Tempat ini mempunyai dua teluk sekaligus dan berdempetan membentuk cermin, sehingga jika dilihat dari kejauhan dan dari tempat yang tinggi, kedua teluk ini menyerupai bentuk hati. Oleh sebab itu, teluk ini dinamakan Teluk “Love”.

Nah bagi kalian yang sedang ingin berlibur, teluk love ini bisa menjadi salah satu destinasi yang bisa dikunjungi apalagi bersama pasangan. Untuk menuju ke teluk love ini cukup mudah, akses jalan untuk menuju kesini tinggal mengikuti saja arah menuju pantai payangan, untuk aksesnya sudah ada di postingan sebelumnya tentang pantai payangan kawan.
Teluk Love
Gapura masuk teluk love
Untuk harga tiket masuk teluk love ini cukup murah anda hanya dikenakan Rp.7500, dan parkir kendaraan Rp.5.000, kalian sudah dapat menikmati keindahan teluk love ini dan juga fasilitas fasilitas yang tersedia seperti toilet, musholla, warung dan juga gazebo.

Menuju teluk love dengan mudah dari area parkir berjalan menuju arah selatan hingga sampai di gerbang pintu masuk teluk love. Di area gerbang teluk love, anda akan disambut oleh gapura utama yang menandakan anda akan segera sampai di lokasi. Meski jalan yang dilewati masih alami dengan berpijak pada tanah, anda tidak akan tersesat karena terdapat petunjuk jalan yang akan anda temui di sepanjang persimpangan.
Teluk Love
Momen mendaki bukit
Setelah melewati gapura dan membayar retribusi anda akan disambut lokasi untuk beristirahat sejenak sebelum melanjutkan perjalanan. Perjalanan anda akan sedikit melelahkan karena anda akan ditantang untuk menaiki bukit. Waktu tempuhnya sekitar 40 menit berjalan kaki menyusuri jalan setapak yang terbuat dari tanah dan agak licin. Anda harus lebih hati-hati saat menaiki bukit ini bila tidak ingin terpeleset.

Disepanjang jalan menyusuri bukit anda akan disuguhkan dengan banyak spot menarik, seperti pemandangan pantai payangan hingga laut lepas, ada juga goa jepang dan yang terakhir yaitu teluk love. Jadi jangan khawatir akan membosankan selama perjalanan, selain itu spot-spot foto yang menarik terdapat dilokasi ini.
Teluk Love
Bocah bocah petualang teluk love
Titik lainnya adalah puncak seribu janji, yang menjadi spot favorit para pasangan yang ingin mengikat sumpah setianya pada pasangan. Wah, wisata yang satu ini memang romantis banget, ya. Pantas saja namanya Teluk Love. Nyatakan cintamu di sini, dijamin diterima, deh.

Bila anda datang pada waktu yang hampir tengah hari, jangan lupa kenakan penutup kepala, topi, payung atau apa saja yang bisa membantu anda terhindar dari rasa panas yang berlebih. Selain itu, bawalah bekal makanan dan minuman untuk menambah tenaga selama perjalanan berjalan kaki. Pastikan kamu menggunakan alas kaki yang nyaman saat bermain ke wisata ini, ya.
Teluk Love
Nah mumpung momennya kemerdekaan
Dari atas bukit ini, pemandangan yang eksotis akan dapat anda lihat. Bentuk hati dari teluk love ini terpampang jelas di depa mata dari atas ketinggian. Puncak bukit ini memang tempat yang tepat untuk menikmati pemandangan. Angin yang berhembus kencang dengan panorama laut yang memukau siap memanjakan anda. Bukit ini juga memiliki mitos yang berkembang di kalangan wisatawan yaitu barang siapa yang mendaki bukit di teluk love tersebut “jika berpasangan maka dipercaya hubungannya akan langgeng” dan tak sedikit para muda-mudi yang menyatakan cintanya di atas bukit domba tersebut.
Teluk Love
Meniru muda-mudi yang sering foto di spot ini (hanya contoh saja ya)
Nah, sekarang tahu kan harus mengajak ke mana saat ingin menyatakan cinta pada si dia? Teluk romantis ini yang akan jadi saksinya. Bagaimana, berani?

Berlangganan update artikel terbaru via email:

8 Responses to "Nyatakan Cintamu di Teluk Love, Pesona Jember"

  1. Wah pas banget ya, kalau kita ngajak si doi dan langsung ungkapin perasaan kita ke dia di tempat itu.

    ReplyDelete
  2. Bentuknya lucu juga. Di dalam teluknya bisa berenang, nggak?

    ReplyDelete
    Replies
    1. tidak di perbolehkan berenang mbak karena ombaknya besar

      Delete
  3. Teluk Love dari puncak bukit terlihat cantik. Tapi kalo kesananya sendirian gmn ya??

    ReplyDelete
    Replies
    1. Tidak masalah mas meskipun datang sendiri, ntar sapa tau langsung ketemu jodoh #eh

      Delete
  4. Kerennya ...
    Dilihat dari ketinggian, kumpulan batu karangnya rada mirip Raja Ampat ya.

    Saat musim kemarau, pohon jadi mengering.
    Eksotik tampilannya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. iyya mirip mas,
      lebih seger lagi kalau musim penghujan

      Delete

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel